Sabtu, 12 Maret 2011

Jeans Tahan Lama

Pernah dengar ada orang yang nggak nyuci celana jeansnya selama beberapa minggu bahkan beberapa bulan? Atau jangan-jangan kalian termasuk salah satu orang2 tersebut? Ayo yang merasa angkat tangan... :D

Ehemm,,,sejujurnya saya juga termasuk salah satu orang yang malas untuk mencuci celana jeans. Eitss....tapi bukan yang parah banget lho yaa... nggak sampai berminggu-minggu bahkan berbulan-bulan. Paling mentok juga satu bulan....xixixi....Nggak dink,,becanda kok...biasanya kalau sudah dipakai 3-4 kali lansung  saya cuci.. Memang lebih 'awet' dari pakaian lainnya :p. Kalau untuk pakaian lain (selain jins) 1-2 kali pakai juga langsung dicuci deh.


Trus sebenarnya gimana sih "status" celana jeans yang tidak dicuci bahkan selama beberapa bulan? Logikanya sih bakalan dipertanyakan ke-higienis-annya.

Tapi tenang.....buat kalian-kalian yang malas nyuci celana jins, ada kabar baik ni....
Simak potongan artikel di bawah ini, yang saya ambil dari majalah CHIC edisi 23 Februari - 9 Maret 2011

"Bahannya yang tebal dan berat serta alasan 'takut belel' membuat banyak orang enggan untuk segera mencuci celana jeans jika baru sekali pakai. Amankah untuk kesehatan? IYA. Begitulah hasil studi yang dilakukan oleh Rachel McQueen, seorang asisten profesor dari University of Alberta. Pasalnya, jins berbahan denim ternyata tak memicu perkembangbiakan bakteri secara ekstrem. Mengenakan celana jins selama sebulan tanpa mencucinya masih dianggap aman bagi kesehatan, upss, bahkan hingga 15 bulan lho. Waw! Jika ingin menghilangkan bau, Rachel menyarankan untuk mengangin-anginkannya atau membungkusnya dalam plastik lalu menyimpannya dalam freezer setiap minggunya."

Jadi ??
Malas mencuci celana jins? No problemo....

Tidak ada komentar:

Posting Komentar